Usut Tuntas Teror Bom Gubernur

BANJARMASIN, BPOST – Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Selatan diminta mengusut tuntas teror bom melalui SMS saat rapat di kantor Gubernur membahas kedatangan Presiden April lalu.

“Sampai sekarang kok belum ketahuan siapa pengirim teror bom di Kantor Gubernur. Kami berharap kepolisian serius mengungkapnya,” ujar Adhariani, anggota Komisi III DPRD Kalsel, Sabtu (10/5).

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) mengaku heran pengungkapkan kasus ini cukup lama. Padahal, ancaman bom tersebut diterima melalui HP gubernur. Baca lebih lanjut

Bocorkan Soal, Penjara!

BANJARMASIN, BPOST – Siapa yang berani membocorkan soal ujian, baik tingkat SMA, SMP maupun SD, akan berhadapan dengan hukum. Tak hanya guru, polisi sekalipun akan dipidana bila terbukti menyebarkan soal.

Hal itu ditegaskan Koordinator Ujian Nasional (UN) Kalimantan Selatan 2008, AKBP Eget G, menanggapi rumor terjadinya kebocoran soal ujian untuk SMP pada Rabu dan Kamis lalu.

“Kalau sampai ada yang membocorkan soal, akan kita pidanakan! Apakah itu guru atau polisi sekalipun,” tegas Ebet, Sabtu (9/5). Baca lebih lanjut

Plat Nomor Pengantre Dicatat

TANJUNG, BPOST – Krisis bahan bakar minyak (BBM) di Kabupaten Tabalong membuat masyarakat menjerit. Antrean panjang kendaraan roda dua dan empat malah kian memanjang hingga menimbulkan kemacetan di ruas jalan dekat SPBU yang buka.

Bahkan kemacetan di Jalan A Yani Mabuun depan SPBU Mabuun kemarin sempat menimbulkan sejumlah kecelakaan ringan hingga diwarnai sumpah serapah para pengguna jalan. Baca lebih lanjut

Pelangsir Tentukan Harga

BARABAI, BPOST – Harga premium (bensin) tingkat eceran di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) tidak menentu. Seakan tak mau kalah dengan emas, harga bahan bakar yang satu ini juga mengalami perubahan setiap hari. Kadang Rp 6.000, kadang sampai Rp 7.000 dan pernah juga kembali ke harga normal Rp 5.000 perliter.

Sejumlah pengecer yang berhasil ditemui BPost, Sabtu (10/5) mengatakan, kios eceran mereka yang dua hari lalu sempat kehabisan stok bensin, dua hari terakhir tidak lagi. Rata-rata mereka sudah mendapat pasokan dari pelangsir langganan mereka. Baca lebih lanjut

Ragu Terima Bantuan Uni Eropa

• Tawarkan Hibah Pemantau
BANJARBARU, BPOST – Pemko Banjarbaru tak berani menerima dana bantuan sebesar Rp 900 juta dari Uni Eropa untuk pembentukan dan operasional lembaga pemantau independen. Pasalnya, persyaratan yang diajukan tak dibenarkan dalam sistem pengelolaan keuangan daerah.

Dalam penawarannya, Uni Eropa meminta pemko menyediakan dana Rp 100 juta yang diambil dari kas pemko, jika pemko menginginkan bantuan untuk mewujudkan penyelenggaraan pemerintahan yang bersih (Good Governance) itu mengucur. Baca lebih lanjut

Puluhan Truk Bara Terobos Jalan Kota

• Tiga Truk Terjaring
BANJARBARU, BPOST – Truk angkutan batu bara kembali masuk ke dalam kota Banjarbaru. Jumat (9/5) tengah malam, puluhan sopir truk beriringan melintas kawasan terlarang itu.

Para sopir mencuri start dari titik Bundaran Simpang Empat Banjarbaru Jalan A Yani Km 36. Sesuai aturan, seharusnya setelah memasuki kawasan Banjarbaru, sopir truk meluncur ke Jalan Mistar Cokrokusumo. Kemudian berbelok ke Jalan Trikora melewati pos retribusi. Setelah itu ke luar melalui pos di Jalan A Yani Km 28 Landasan Ulin. Baca lebih lanjut

Pembagi Uang Diserahkan Polisi

PULANG PISAU, BPOST – Panitia Pengawas Pilkada Kabupaten Pulang Pisau Kalimantan Tengah akhirnya menyerahkan penanganan kasus bagi-bagi uang sehari menjelang pencoblosan Pilkada setempat kepada polisi.

Alasannya, kasus itu bukan lagi pelanggaran Pilkada biasa, tetapi murni tindak pidana. Salah seorang anggota Tim Panwas Pilkada setempat, Ingkid D Japper, Sabtu (10/5) mengatakan, Anwar (30) tersangka yang tertangkap basah membagikan uang untuk memenangkan pasangan calon kepala daerah tertentu. Baca lebih lanjut

Pasien Gangguan Jiwa Meningkat

PALANGKA, BPOST – Pengunjung Balai Kesehatan Jiwa (BKJ) Kalawa Atei Palangka Raya mengalami peningkatan cukup signifikan. Akibatnya, petugas mulai disibukkan oleh kunjungan pasien yang datang hampir setiap hari.

Kepala Balai Kesehatan Jiwa Kalawa Atei Palangka Raya dr Weni Mauhaeni melalui Kasie Kuratif Rehabilitatif Rujukan BKJ, dr Yulinar NS mengatakan, peningkatan pengunjung balai jiwa terasa sejak setahun terakhir.

Yulinar Sabtu (10/5) menyebutkan, jumlah pasien yang berkunjung sejak Januari-April 2008 sebanyak 328 pasien. Jumlah tersebut lebih banyak dibanding periode yang sama tahun lalu yang hanya berjumlah 213 pasien.

Meningkatnya jumlah pasien yang datang, kata dia, menandakan penderita gangguan jiwa di Palangka Raya juga meningkat. Sementara kapasitas yang dimiliki BKJ masih terbatas, bahkan saat ini BJK hanya bisa menampung 10-12 orang, selebihnya pasien dirawat jalan setelah melakukan pemeriksaan dan pengobatan.

“Bagi pasien yang cukup parah  akan dirujuk ke RSJ di Banjarmasin. Yang belum parah bisa diatasi di Palangka dengan memberikan terapi dan pengobatan dibantu keluarga korban,” katanya. (ck1)

Mimpi Hillary Berakhir

WASHINGTON, BPOST – Bakal calon presiden Amerika Serikat asal Partai Demokrat, Hillary Clinton di ambang kekalahan. Kemenangannya di pemilihan pendahuluan di Indiana tak mengubah nasibnya. Rivalnya, Barack Obama, tetap lebih unggul.

Media-media di AS pun menulis, mimpi Hillary menuju Gedung Putih telah berakhir. Media terkemuka ABC pun menyatakan pertarungan telah berakhir. “Kita sekarang tahu siapa yang akan menjadi kandidat Demokrat, dan tak seorang pun yang akan menyangkalnya,” tulisnya. Baca lebih lanjut